Selamat Hari Kesehatan Jiwa Sedunia!
“Kamu tidak dapat mengontrol semuanya. Terkadang kamu hanya perlu rileks dan yakin bahwa segala sesuatunya akan berhasil. Lepaskan sedikit dan biarkan hidup terjadi.” -Kody Keplinger.
Sahabat SID, kesehatan bukan hanya tentang apa yang kita makan namun juga tentang apa yang kita pikirkan dan rasakan. Menjaga kesehatan juga bukan berarti hanya berfokus pada kesehatan tubuh, namun juga kesehatan jiwa.
Kesehatan jiwa dan mental yang kuat merupakan salah satu modal utama yang harus kita jaga untuk bisa mencapai ketenangan, kebahagiaan, dan kesejahteraan hidup. Noam Spencer, PhD pernah berkata bahwa, “kesehatan mental bukanlah tujuan, tetapi sebuah proses. Ini tentang bagaimana Anda mengemudi, bukan ke mana Anda pergi.”
Dalam perjalanan menjaga kesehatan jiwa ini, ada banyak sekali hal yang bisa kita upayakan untuk diri kita sendiri. Seperti berolahraga, makan makanan enak dan bergizi, menjaga pola pikir yang positif, menceritakan suka duka yang kita rasakan pada orang yang dipercaya, dan masih banyak lagi.
Tapi utamanya, kita harus mengenal diri kita sendiri terlebih dahulu untuk bisa mengetahui hal-hal apa saja yang kita suka dan bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan jiwa dan raga. Kalau sudah mengenal diri sendiri, jangan lupa disayangi juga yaa!
Mari lakukan hal-hal sederhana ataupun besar yang kita suka yang turut bisa menjaga kesehatan jiwa kita!
Nah kalau kamu, cara sederhana apa yang biasa kamu lakukan untuk menjaga kesehatan jiwamu?
Yuk, sharing di kolom komentar!