NGABUBURIT BARENG AHAI

oleh: Donia Helena Samosir (@doniahelena) dan Rani Fatmawati (@ranifatmawati2) – Content Writer at Youth Team SociopreneurID

Sociopreneur Indonesia melalui program Anak Hebat Anak Indonesia (AHAI) kembali mengajak anak-anak untuk mengisi waktu luang menuju berbuka puasa dengan kegiatan positif. Ngabuburit Bareng AHAI kali ini bekerja sama dengan Sneakon Indonesia mengajak anak-anak memanfaatkan waktu ngabuburit untuk belajar mendesain sepatu.

Sneakon Indonesia yang merupakan brand sepatu lokal asal Bandung berbagi cerita tentang proses pembuatan sepatu dari hulu hingga hilir. Kak Gendis dengan ramah membawakan acara ini ddan mengajak anak-anak untuk mencoba mendesain sepatu sendiri. Acara ini berlangsung pada tanggal 14 April 2022 dan ditemani pula dengan Kak Syifa sebagai designer sepatu Sneakon.

Acara ini berlangsung dengan sangat menyenangkan dan memberi inspirasi bagi anak-anak untuk berani mencoba hal baru, terutama dalam mendesain sepatu. Ngabuburit Bareng AHAI akan terus berlangsung selama bulan Ramadhan. Nantikan Ngabuburit Bareng AHAI selanjutnya!

Souce: https://www.youtube.com/watch?v=NE0kWjvaB_Y&list=PLbF7iAYwRz8OlVPRcB-Nn26meZpmFMyei

Spread the Kindness

No Comments

Post a Comment